Herry T

Lahir: 22-12-1947

Biografi singkat

Lahir di Jakarta. Pendidikan: Tamat SLA, Universitas Parahyangan - Bandung (sampai tingkat II). Sebelum menerjuni bidang produksi, pernah menjadi booker bioskop Panti Budaya Bandung (1966-1967) manager bioskop Capitol di Jakarta (1968 - 1969), sales manager CV Jawa Trading Film di Jakarta (1970-1972), booker bioskop Ria Jakarta (1971 - 1972), manager National Theater Jakarta - (1972 - 1973). Tahun 1973 sampai sekarang (1978) menjadi manager pemasaran PT Iwan Andy Film - Jakarta. Tahun 1973, Herry menerjuni bidang produksi, dimulai sebagai pembantu unit film Ketemu Jodoh, kemudian sebagai pemimpin unit dalam pembuatan film Suster Maria (1974). Selanjutnya sebagai pemimpin produksi dalam pembuatan film-film Benyamin Jatuh Cinta (1976), Tuan, Nyonya dan Pelayan (1977) dan Saritem Penjual Jamu (1977). Sebelumnya pernah menjadi pembantu produser pelaksana dalam pembuatan film Arwah Penasaran (1975). Jadi Produser dari film Cowok Masa Kini (1978).

Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)